Kartika Putri Dirujak Netizen Gegara Minta Capres Mengaji: Itu Sebenarnya Guyonan

Jum'at, 26 Januari 2024 - 19:19 WIB
loading...
Kartika Putri Dirujak...
Kartika Putri tengah jadi sorotan gara-gara unggahan videonya yang meminta capres mengaji. Foto/Instagram Kartika Putri
A A A
JAKARTA - Kartika Putri tengah jadi sorotan gara-gara unggahan videonya yang meminta capres mengaji. Unggahan itu menuai banyak sekali komentar miring dari netizen.

Menyikapi hal tersebut, Kartika Putri pun angkat bicara. Menurut dia, unggahan soal capres mengaji bermula dari kekagumannya saat mendengar seorang presiden Turki mengaji dengan suara yang sangat merdu. Dari situlah muncul keinginannya untuk meminta ketiga capres mengaji.

"Jadi awal cerita video itu adalah aku nonton video dari salah satu presiden Turki kalau nggak salah, beliau ngaji dengan suara yang sangat merdu dan aku kaget. Percaya nggak percaya karena suaranya masya Allah indah banget," terang Kartika Putri saat ditemui di kawasan Cipete, Jakarta Selatan, Jumat (26/1/2024).



Menurut Kartika Putri, ungkapan soal capres mengaji itu sebenarnya hanya guyonan. Ia mengaku, akan milih salah satu capres, asalkan mendengar dulu suaranya mengaji. Berhubung ketiga capres beragama Islam, sehingga mengaji merupakan sesuatu yang penting baginya.

"Aku bilang 'aku belum tahu, aku masih salat istiqarah, masih mencari yang terbaik, tapi pengin jadinya mendengar para paslon itu ngaji. Suaranya merdu, aku coblos deh'," beber Kartika Putri.

"Jadi itu sebenarnya guyonan aku sama follower yang aku rasa obrolan aja, hari-hari. Aku juga orangnya bercandaan," tambahnya.

Namun, guyonan tersebut dianggap merendahkan salah satu capres. Sontak hal itu membuat Kartika diserang netizen.

Kartika Putri mengaku heran dengan respons netizen tersebut karena sedari awal dirinya tidak mempunyai niat buruk. Apalagi merendahkan salah satu capres yang dikomentari netizen di kolom akun Instagram miliknya.

"Aku nggak ngerti gitu kenapa mereka marah. Itu lihat deh semua konten aku itu bercanda, isinya lawakan. Terus aku jawabin lagi 'cie marah ya, pasti paslonnya nggak bisa ngaji, makanya panik'. Itu tuh cuma becandaan saja. Aku juga nggak tahu, justru aku yakin paslon-paslon aku insya Allah bisa ngaji," jelas Kartika Putri.



Kendati telah dihujat, istri Habib Usman itu menegaskan bahwa dirinya telah memantapkan diri untuk memilih pemimpin yang bisa mengaji. Walaupun tak menampik kalau seorang pemimpin juga harus memiliki wawasan luas dan ketenangan dalam memimpin negara.

"Aku ingin pemimpin itu bisa membaca atau mendengar Al-Quran untuk dilembutkan hatinya, bijaksana. Karena menjadi pemimpin itu kan nggak gampang. Tenaga dan pikiran yang terus-terus digunakan, kelelahan, pasti berat banget," bebernya.

"Makanya, dengan adanya Al-Quran, sebenarnya kalau orang Islam yang paham, pasti pahamlah maksud aku apa," tutup Kartika Putri.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1726 seconds (0.1#10.140)